INGIN PASANG IKLAN ATAU ADVETORIAL DI SINI? HUBUNGI AYU DEVIE (+6281 916 405 532) ATAU WAYAN SUNANTARA (+6281 558 184 955)

Bonus Untuk Juara Asia Panjat Tebing

Prestasi membanggakan dalam event Asian Youth Climbing Competition Agustus lalu diraih lima atlet asal Jembrana yang turut membawa Indonesia di puncak perolehan medali pada event olahraga yang cukup menantang tingkat Asia tersebut. Kelima atlet muda dan anak-anak tersebut berhasil menyabet 3 medali emas, 2 perak dan 2 perunggu.

Kelima atlet Panjat Tebing terbaik Jembrana, yakni Rivaldi Ode Ridjaya yang duduk di kelas 6 SD Negeri 3 Banjar Tengah berhasil meraih 2 emas sekaligus pada kelas speed dan lead. Sedangkan medali emas pada kelas boulder putri, diraih Puspa Renika Sari, siswi SMA Negeri 1 Negara. Selain memperoleh medali emas, Rivaldi juga berhasil meraih medali perak untuk kelas boulder bersama Gusti Ngurah Darma untuk kelas speed. Puspa Kenika Sari juga sukses meraup medali perunggu pada kelas boulder bersama Andi Moha Dhany, siswa SD Negeri 1 Banjar Tengah, yang memperoleh dua medali perunggu pada kelas speed dan lead, serta Julianto, siswa SMA Ngurah Rai Negara, pada kelas lead dan boulder.

Atas prestasi tersebut, Bupati Jembrana, Prof. Dr. I Gede Winasa, yang juga Ketua Umum KONI Jembrana menyerahkan bonus kepada para atlet yang berhasil mengharumkan nama Jembrana, Bali dan Indonesia di kancah Asia. Bonus berupa uang senilai Rp. 2,5 juta untuk satu medali emas, Rp.1 juta untuk satu medali perunggu dan Rp. 500 ribu untuk mendali perak tersebut diserahkan langsung Bupati Winasa kepada para atlet, yang disaksikan Pengcab Panjat Tebing Jembrana berikut pelatihnya yang tampak setia mendampingi anak asuhnya.

Bupati Winasa sangat bangga atas prestasi yang diraih putra putri Jembrana dalam event tersebut. Ia berharap para atlet terus berlatih dan belajar dengan tekun. Prestasi di bidang olah raga jangan sampai mengurangi prestasi di bidang akademik. “Saya harap adik-adik tetap bersemangat dalam berlatih dan belajar sehingga dapat meningkatkan prestasi. Manfaatkanlah bonus ini dengan baik untuk kepentingan pendidikan maupun prestasi olah raga,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Litbang Pengcab Panjat Tebing Jembrana, Soni Marmayuda, menjelaskan event Asian Youth Climbing Competition merupakan ajang tahunan. Di tahun 2008 ini, event tersebut diikuti 5 negara, yakni Indonesia, Jepang, Thailand, Malaysia dan Singapura, yang dilaksanakan di GOR Ngurah Rai, Denpasar. Dalam pertandingan yang berlangsung 5 hari (20-24 Agustus 2008) tersebut, Indonesia berhasil menjuarai pertandingan. Meski sarana latihan panjat tebing di Jembrana belum dapat dikatakan ideal, pihaknya selalu berupaya menunjukkan prestasi. “Tunjukkan prestasi dulu, baru mohon bantuan. Itulah dasarnya,” tegas Soni.

Bonus itu sendiri rencananya akan ditabung oleh para atlet penerima bonus, sementara yang lainnya akan diberikan kepada orang tua masing-masing.
BACA JUGA :


Comments :

0 komentar to “Bonus Untuk Juara Asia Panjat Tebing”

Posting Komentar